Modifikasi Honda CBR 250R ABS Racing

Saturday, October 13, 2012


Modifikasi Honda CBR 250R ABS Racing - Trend terbaru 2012 dalam mengubah tampilan motor Honda CBR 250R ABS tanpa mengubah rangka standar, agar terjaga keamanan saat berkendara. Modifikasi Honda CBR 250R ABS rangka standar perlu dipertahankan, karena pabrikan sendiri sudah meriset dengan sangat baik soal rangka. Makanya jangan mengubah rangka CBR 250R ABS, karena bisa riskan. 

Modifikasi CBR 250R ABS - Kali ini kita akan menghadirkan kreativitas bro Aldy, dari kota Depok. Dengan CBR 250R ABS full modifikasi body yang digarap secara apik, semakin menambah kegagahan Honda CBR 250R langsiran tahun 2011 ini. Untuk suara dipercayakan dengan mengadopsi knalpot VR Carbon Ver.02 Sportisi, suara yang keluarpun menggelegar namun nyaman ditelinga. Untuk detail biaya, spesifikasi dan kumpulan Gambar Modifikasi Honda CBR 250R ABS Racing Terbaru 2012, silahkan anda lihat dibawah ini. 






Deltabox dibuat dengan menyesuaikan dudukan pada sasis  Honda CBR 250R ABS yang pendek. Makanya agar bisa terpasang, deltabox model terbaru  dipotong sekitar 5 cm untuk menyesuaikan dengan panjang sasis CBR 250R ABS.  Tak ketinggalan soal penerangan. Lampu depan memakai  HID BI Xenon H4 . Biar aki enggak tekor,  tegangan di aki dibikin stabil. Untuk itu bisa memakai kombinasi 9power yang bekerja sama dengan XCS. 

Spesifikasi Modifikasi Honda CBR 250R ABS Racing : 

1. Knalpot VR Carbon Ver.02 Sportisi : Rp.4.500.000 
2. Spatbor Depan CBR 600 : Rp.700.000 
3. Spion LED : Rp. 450.000 
4. Undercowl : Rp. 900.000 
5. Alarm E-lock R Junior II : Rp. 350.000 
6. Body Belakang Double Set : Rp. 1.500.000 
7. Ban BT 92 120&150/60-17 : Rp. 2.100.000 
8. Cover Radiator : Rp. 200.000 
9. Delta Box : Rp. 700.000 
10. Hugger Arm : Rp.1.000.000 
11. Kondom Tangki : Rp. 800.000 
12. Lampu HID BI Xenon H4 6000 : Rp. 1.000.000 
13. Cover Engine Bikers : Rp. 1.400.000 
14. Voltmeter Koso : Rp. 250.000 
15. Klakson Hella Black Twin Tone : Rp. 180.000 
16. Footstep Racing Bikers : Rp. 2.000.000 
17. Handle Set Adjustable NUI : Rp. 400.000 
18. Cat Velg : Rp. 400.000

Butuh dana dan spare part cukup banyak agar hasil akhirnya memuaskan seperti pada Modifikasi Honda CBR 250R ABS Racing diatas. Bodi yang sudah membesar diguyur cat yang simpel dan enggak terlalu mencolok. Sesuai dengan trend yang ingin menonjolkan bodi besarnya tanpa banyak pengaruh dari airbrush. Cukup dengan dominasi warna merah mencolok dan diperkuat dengan grafis warna putih.

Bagi anda yang ingin melihat hasil modif lainnya, biasa anda lihat pada tema Modifikasi honda tiger revo street fighter. Semoga bermanfaat dan nantikan kehadiran modifikasi motor terbaru, hanya disini.

free7 network twitter technorati